Wijaya Kusumah, M.Pd

Wijaya Kusumah, S.Pd, M.Pd, Lahir di Jakarta, 28 Oktober 1972. Menyelesaikan pendidikan S1 di IKIP Jakarta pada Jurusan Teknik Elektro (1990-1994). Telah menyel...

Selengkapnya
Navigasi Web

Menjadi blogger dan youtuber

Menjadi produktif dari rumah dengan menjadi blogger dan youtuber

Menarik sekali apa yang disampaikan Paman Apiq melalui wa group workshop youtuber. Beliau menuliskan kisah nyatanya menjadi seorang blogger sekaligus youtuber.

Dari pukul 09.00 sampai 12.00 wib kami berbagi ilmu dan pengalaman hanya melalui wa group saja. Semua peserta menyimak dan berinteraksi melalui wa yang sengaja kami buat agar semua peserta dapat menjadi seorang blogger sekaligus youtuber.

Rangkuman singkat yang disampaikan paman apiq sudah saya tuliskan di blog http://omjaylabs.wordpress.com.

Sedianya workshop youtuber ini dilaksanakan di sekut Coffee kota Bekasi, namun karena virus corona merajalela, kami putuskan diadakan secara online lewat wa group dan live youtube.com.

Setelah makan siang, barulah kita bisa melaksanakan kegiatan secara langsung lewat youtube.com. Tapi sayang suaranya agak memantul sehingga ada beberapa bagian yg suaranya kurang jelas terdengar.

Tak terasa sudah sore hari. Dari pukul 09.00 sampai 16.00 wib kita sdh bersama di dunia maya. Rekaman video youtibenya nanti akan saya bagikan melalui wa 08159155515.

Setelah mengikuti workshop youtuber hari pertama ini, mulailah kita membuat blog di blogger.com atau wordpress.com. Bikinnya gratis dan seumur hidup kita akan menikmatinya kata paman Apiq.

Kalau membaca apa saja yang sudah dikerjakan paman apiq dan pak yahya dari duta rumah belajar kemdikbud ternyata asyik juga. Mereka menjadi produktif dari rumah dengan menjadi blogger dan youtuber.

Sekarang saya jadi suka dodol. Apa itu dodol? Bukan makanan khas dari Garut jawa barat tapi doyan dollar. Sebab ketika kita sukses menjadi youtuber, maka dollar akan segera mengalir deras ke rekening kita.

Butuh waktu sekitar 7 tahun kata paman apiq untuk bisa mendapatkan penghasilan besar menjadi seorang youtuber.

Di sanalah proses menjadi seorang konten kreator diuji. Paman Apiq memulainya dengan menyukai matematika dan membagi ilmunya lewat youtube.com

Salam blogger persahabatan

Omjay

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post